2 Cara Membuat Kacang Mete Disco yang Lezat dan Gurih

resep kacang mete disco

Banyak orang yang mencari cara membuat kacang mete disco karena sangat menggemari cemilan tersebut. Kacang mete merupakan camilan enak dengan cita rasa gurih, renyah, asin, dan juga sedikit manis.

Hal tersebut yang membuat kacang mete banyak sekali digemari oleh orang, mulai dari kalangan menengah sampai kalangan atas. Tak hanya cita rasanya yang khas, kacang mete juga menawarkan beberapa manfaat untuk kesehatan yang membuat semakin banyak orang menggemarinya.

Saat ini, kacang mete tak hanya bisa dimakan secara langsung. Namun sudah banyak olahan lain yang memakai kacang mete sebagai bahan dasarnya, seperti kacang mete kue salju, kacang mete disco, salad sayur kacang mete, brownies kacang mete, dan lain sebagainya.

Pastinya kamu sudah pernah mencoba salah satu dari beberapa olahan tersebut. Salah satu olahan dari kacang mete yang paling banyak diminati oleh orang yaitu kacang mete disco. Tak heran jika kacang mete disco ini sangat laris dijual di pasaran.

 

Membuat Kacang Mete Disco

resep kacang mete disco

Siapa sangka, kacang mete yang laris dijual di pasaran itu ternyata bisa kita buat sendiri di rumah. Kamu bisa memanfaatkan alat pengupas mete untuk mengeluarkan biji mete dari kulitnya. Mesin pengolah mete ini berguna dalam proses pembuatan kacang mete disco.

Untuk membuat kacang mete disco sendiri di rumah, pastinya kamu membutuhkan resep. Berikut ini resep yang bisa kamu ikuti untuk membuat kacang mete disco.

1. Resep Kacang Mete Disco Gurih

Bahan yang dibutuhkan :

  • 500 gr kacang mete
  • 250 tepung terigu serbaguna
  • 150 gr gula
  • 2 sendok makan kaldu ayam atau sapi (sesuai selera)
  • 5 siung bawang putih
  • 2 butir telur (ambil putihnya saja)

Proses pembuatan :

  1. Hal pertama yang harus kamu lakukan yaitu menyiapkan bahan yang sudah disebutkan di atas.
  2. Ambil cobek untuk menghaluskan bawang putih. Setelah bawang putih halus, taruh ke dalam wadah lalu tambahkan 2 butir telur tetapi putih telurnya saja, garam, penyedap rasa atau kaldu ayam / sapi. Aduk sampai semuanya menyatu dan adonan sedikit mengembang.
  3. Siapkan kacang mete yang sudah dibersihkan lalu masukkan ke dalam adonan yang sudah dibuat. Aduk sampai semua sisi kacang mete terkena adonan.
  4. Campurkan tepung terigu serbaguna ke dalam adonan kacang mete tadi.
  5. Panaskan minyak dalam wajan memakai api sedang. Kemudian, masukkan setiap biji kacang mete ke dalam minyak. Goreng sampai berwarna kecoklatan.
  6. Jika dirasa sudah matang, tiriskan sampai minyaknya tuntas.
  7. Kacang mete disco gurih siap disajikan atau disimpan dalam toples kedap udara.

2. Kacang Mete Disco Renyah

Bahan yang dibutuhkan :

  • 1 kg kacang mete
  • 4 butir telur (ambil putih telurnya saja)
  • 5 siung bawang putih
  • 6 sendok makan gula pasir
  • 1 atau 2 bungkus penyedap rasa (sesuai selera)
  • Secukupnya soda kue
  • 20 sendok makan teung terigu
  • 15 sendok makan gula pasir

Proses pembuatan :

  1. Siapkan semua bahan yang sudah disebutkan di atas.
  2. Masukkan 5 buah putih telur ke dalam wadah lalu kocok memakai whisk atau memakai mixer sampai mengembang.
  3. Haluskan bawang putih kemudian masukkan ke dalam putih telur yang sudah mengembang. Tambahkan juga penyedap rasa, 6 sendok gula pasir, setelah itu aduk memakai whisk sampai semuanya tercampur merata.
  4. Campurkan kacang mete ke dalam adonan tadi lalu tambahkan tepung terigu secara bertahap sembari diaduk memakai sendok. Taburi 15 sendok makan gula pasir sambil terus diaduk.
  5. Panaskan minyak dalam wajan dengan memakai api sedang. Apabila minyak sudah sedikit panas, goreng kacang mete sembari diaduk supaya kacang tidak bergerombol. Goreng sampai matang dan berwarna kecoklatan.
  6. Setelah itu, tiriskan kacang mete disco sampai minyaknya tuntas.
  7. Kacang mete disco renyah siap untuk disajikan atau disimpan dalam toples yang kedap udara.

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *